04 Agustus, 2011

Bangun GOR Atletik Rp 25 Miliar


REALITA NEWS:

 
Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) membutuhkan dana sedikitnya Rp 25 miliar untuk membangun gelanggang olahraga khusus atletik guna meningkatkan prestasi cabang atletik. Namun belum dipastikan di mana lokasi pembangunan GOR tersebut.
            "Lintasan atletik yang ada di Stadion Depati Amir saat ini sudah cukup baik dan memenuhi syarat sebagai tempat latihan. Namun perlu tempat lain untuk latihan maupun pertandingan sepak bola agar tidak mengganggu kegiatan pelatihan atlet," kata Ketua Umum KONI Babel, Suharli Tahor di Pangkalpinang, Rabu (3/8).
            Ia menjelaskan, untuk membangun GOR atletik dibutuhkan sedikitnya Rp 25 miliar, dengan rincian pembangunan pagar keliling dan tribun mini sebesar Rp 15 miliar. Sisanya sebesar Rp 10 miliar dialokasikan untuk membangun lintasan atletik dan lapangan tengah.
            "GOR atletik tersebut selain memiliki lintasan atletik di tengah-tengahnya dipergunakan untuk cabang olahraga lainnya seperti lempar lembing, lompat jauh, lompat tinggi atau tolak peluru," ujarnya.
            Babel, tambah Suharli, harus belajar dari pengalaman provinsi lain dalam membina cabang olahraga unggulan. Provinsi Lampung misalnya, lebih fokus melakukan pembinaan terhadap dua cabang olahraga andalan yakni angkat besi dan angkat berat. Sehingga provinsi itu mampu berada di peringkat 15 dalam Pekan Olahraga Nasional (PON).
            "Saya mengharapkan ke depannya Babel memprioritas atletik sebagai cabang olahraga unggulan PON, sehingga pembinaannya dapat lebih terfokus. Karena cabang olahraga atletik menyediakan sebanyak 47 medali emas pada PON di Pekan Baru pada 2012," imbuhnya.
            Dari 47 medali emas yang akan diperebutkan pada PON 2012 nanti, Babel cukup merebut 30 persen medali emas dari nomor-nomor yang dipertandingkan. Dari prosentase target tersebut, kontingen Babel diprediksikan bakan mendulangan belasan medali emas dari cabang atletik.
            "Saya yakin jika cabang atletik dibina dengan lebih baik lagi secara kontinyu dan memiliki GOR sendiri, Babel mampu mendulang medali emas lebih banyak daripada PON sebelumnya," kata dia.
            Menurut dia, selain GOR atletik, Babel juga belum memiliki GOR khusus cabang olahraga bela diri seperti karate, pencak silat, judo dan taekwondo. Sedangkan GOR yang ada saat ini hanya untuk cabang olahraga volly, bulu tangkis, basket dan futsal. Namun Suharli juga tetap memperhatikan berbagai cabang olahraga lainnya yang ditargetkan bakal menjadi pundi medali buat kontingen Babel.

Masuk PAUD
Selain rencana pembangunan GOR atletik, Suhaili Tahor juga menginginkan atlit berprestasi di Babel untuk masuk dalam Pelatihan Atlit Unggulan Daerah (PAUD) yang akan digodok pelatih-pelatih nasional dan diikutsertakan pada seleksi pelatnas.
Namun ia sendiri belum menjelaskan bagaimana bentuk PAUD serta infrastruktur penunjang guna pembekalan atlit. Menurutnya, siapapun bisa masuk PAUD selama memiliki potensi dan prestasi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar